Second Skin

Herzog and De Meuron, biro arsitek yang berbasis di Basel, Swiss, sangat dikenal dengan konsep "selubung"-nya ( surfaces ). Ba...



Herzog and De Meuron, biro arsitek yang berbasis di Basel, Swiss, sangat dikenal dengan konsep "selubung"-nya (surfaces). Bagi mereka, arsitektur adalah komponen tektonika sebagai rangka dasar (primary skin) yang perlu diberi sentuhan desain berupa selubung layaknya pakaian (secondary skin).

Beberapa karya monumentalnya semacam Prada House di Tokyo, Barcelona Forum, Allianz Arena di Munich atau Stadion Olimpiade di Beijing menampilkan penggunaan selubung dengan macam-macam fabrikasi layaknya pakaian yang dikenakan fotomodel. Termasuk juga karya terbaru mereka, deYoung Memorial Museum di jantung kota San Fransisco, California.

Bangunan megah bernuansa tembaga tersebut merupakan refleksi dari karya seni yang mengandung corak tribal dari M.H de Young. Dan untuk urusan mengolah tampilan surface, duet arsitek peraih Pritzker 2001 itu adalah jagonya! Panel-panel totol berwarna tembaga kasar (rough copper) digunakan sebagai selubung luar (lihat gambar samping), yang secara gradasif berdampingan dengan tekstur makin halus melalui penggunaan kayu, batu dan material alam lainnya sesuai dengan tema galeri atau ruang. Ujungnya adalah kembali ke alam sebagai pusat atau sumber segala inspirasi seni berupa taman terbuka di tengah tapak yang menampilkan vegetasi hijau.

Fitur lain yang menjadi unggulan adalah konsep atapnya. Karena beberapa bagian permukaan atap bisa terlihat dari bagian gedung yang berupa tower, maka H&D merencanakan visibilitas permukaan atap yang dinamis dengan (lagi-lagi) permainan fabrikasi dari platina.

Dasar dari perencanaan tapaknya adalah membuat sebuah konsep park (taman) yang sayangnya justru sedikit "gagal" dengan adanya selubung yang membatasi secara fisik antara ruang dalam ruang luar. Selain dari tower, visi keluar sangat terbatas karena selubung tembaga yang menyelimuti sebagian besar permukaan. Bagaimanapun, permainan tekstur dari bangunan yang secara dimensional memang megah tersebut memberikan sense perbandingan skalatif antara pengunjung dan karya arsitektur. Tektsur yang berasal dari selubung dan detail fabrikasi (mulai dari bahan dan pemasangannya) adalah masterpiece yang mempesona, sentuhan khas ala Herzog and De Meuron.

Related

design 7810262914367918459

Posting Komentar Default Comments

Follow Me

-

Ads

Popular

Arsip Blog

Ads

Translate

item