Rocking Friday

Ini sisa dari memori yang tertinggal setelah menonton penutupan Surabaya Rock Festival, di Balai Pemuda Jumat 28 November lalu. Berupa setli...


Ini sisa dari memori yang tertinggal setelah menonton penutupan Surabaya Rock Festival, di Balai Pemuda Jumat 28 November lalu. Berupa setlist lagu yang dimainkan oleh Roy Jeconiah (vokalis Boomerang), bersama band Shadow, serta duo Doddy Katamsi dan Totok Tewel (dua-duanya eks Elpamas). Ekspektasi saya sedikit mengena, karena lumayan banyak lagu classic rock yang "nyempil" dari setlist. Doddy dan Totok bahkan membawakan seluruhnya lagu-lagu dari Rush dan Led Zeppelin, dua band yang saya sangat sukai.

Roy Jeconiah (with Shadow):
Tragedi
Neraka Jahanam (God Bless)
Enter Sandman (Metallica)
Soldier of Fortune (Deep Purple) - featuring Mat
Acoustic Medley:
- Fajar Pagi
- Kisah
- Ruby Tuesday (Rolling Stones) - snipplet
- Sympathy to the Devil (Rolling Stones) - snipplet
- Bawalah Aku
Knockin' on the Heaven's Door (Bob Dylan)
Another Brick in the Wall Pt. 02 (Pink Floyd)

Doddy Katamsi dan Totok Tewel:
The Trees (Rush)
YYZ (Rush)
Tom Sawyer (Rush)
La Villa Strangiato (Rush)
Immigrant Song (Led Zeppelin)
Spirit of the Radio (Rush)
Rock N Roll (Led Zeppelin) - featuring Roy Jeconiah

Overall, Roy memang jauh terlihat sebagai stage-musician. Interaksi sangat hidup ketika dia di atas panggung. Sebaliknya, Doddy dan Totok lebih tenggelam di balik instrumen masing-masing (Doddy di bass, dan Totok dengan gitar). Mereka tampak sangat menikmati sesi jam session, dan betul-betul menjadi Geddy Lee dan Alex Lifeson. Saya sebetulnya sedikit menanti lagu Led Zeppelin yang lebih banyak, terutama ketika selepas "YYZ" drummer mereka ganti dengan yang lebih bermain simbal, seperti karakter John Bonham.

Sebelum penampilan duo headliners, sempat juga mencicipi penampilan band SMA, yang semua personilnya perempuan ABG, membawakan Stockholm Syndrome (Muse), Black Parade (My Chemical Romance), dan - lagu purba - Final Countdown (Europe).

This is Surabaya
, boss! Surabaya Rock City...

Muchas gracias per Maspuy, udah jadi amigo malem itu...hehehe.

Related

music 7171726116282703844

Posting Komentar Default Comments

2 komentar

Yudhi Gejali, dr. mengatakan...

Halo Aloha...
Salam Kenal nih..dapet linknya dari dr.Vina.

Hmm, sayang aku ga suka musik rock.
But i do love Movie!
Let's talk about movie more.

Helman Taofani mengatakan...

@Joko: Wah nyepam nih kayaknya, hehehehe.

@Yudhi: Let's talk about film!

Follow Me

-

Ads

Popular

Arsip Blog

Ads

Translate

item